Makanan-makanan yang Dianjurkan Saat Haid

Wanita Makan

Pada saat sedang mengalami datang bulan atau haid seringkali menjadi hambatan wanita untuk beraktifitas. Gejala-gejala yang sering muncul seperti kram perut, kembung, nyeri punggung, lesu, mood-swing dll bisa dihentikan atau setidaknya dikurangi dengan asupan nutrisi yang tepat dan baik bagi tubuh. Setelah membahas makanan yang tidak dianjurkan pada saat haid, maka postingan kali ini akan membahas makanan apa saja yang dianjurkan dimakan pada saat haid datang. Yuk, kita simak!

1. Makanan yang Mengandung Zat Besi


Pada saat menstruasi, wanita rentan mengalami kurang darah atau kurang zat besi karena zat besi terbuang keluar bersama dengan darah. Apalagi jika menstruasi bisa memakan waktu yang lama. Zat besi merupakan materi utama pembuatan sel darah merah atau yang biasa dikenal dengan hemoglobin. Hemoglobin mempunyai fungsi yang penting bagi peredaran oksigen ke jaringan-jaringan di seluruh tubuh. Zat besi sebaiknya dikonsumsi sebanyak 60mg per hari. Jika tubuh sampai kekurangan maka akan terjadi anemia. Pada saat menstruasi dianjurkan untuk makan makanan yang kaya akan zat besi yaitu yang terkandung dalam; bayam, kacang merah, tomat, dan telur.

2. Makanan yang Mengandung Kalsium


Kalsium berguna untuk mengurangi depresi dan kecemasan. Sedangkan vitamin D mengatur enzim yang mengubah triptofan menjadi serotonin, neurotransmitter yang membantu mengatur suasana hati. Kalsium dan Vitamin D secara bersama-sama menangkal gejala PMS. Kalsium juga membantu meredakan kram, nyeri dan bertindak sebagai pelemas otot. Kalsium dan Vitamin D dapat ditemukan di dalam buah jeruk, lemon, limau, pada susu low fat, yoghurt, kale dan kacang-kacangan dan brokoli.


3. Pisang


Buah satu ini memang kaya akan nutrisi dan fleksibel untuk segala suasana. Pisang mengandung sumber energi (karbohidrat), mineral, kalium, vitamin B6, vitamin C, vitamin A dan kalsium. Kandungan vitamin B6 dalam pisang cukup tinggi hingga membantu mengurangi kadar gula dalam darah yang merusak mood dan membuat sakit bulanan berkurang. Jika bosan mengkonsumsi dengan cara memakan langsung, bisa juga dibuat smoothie dengan tambahan sayuran atau buah lain.

4. Salmon dan Tuna


Di dalam sebuah buku yang berjudul  “Healing Foods” terbitan DK Publishing, Salmon disebut sebagai ikan kaya asam lemak omega-3, asam eicosapentaenic (EPA), dan asam docosahexaenoic. Dua ikan ini terbukti mempunyai kandungan asam lemak Omega 3 yang tinggi, suatu zat yang berkontribusi untuk membuat otot-otot tubuh menjadi lebih rileks dan menghindarkan dari ketegangan selama menstruasi yang diakibatkan oleh hormon prostaglandin.

5. Semangka


Semangka adalah buah menyegarkan nan manis alami. Buah satu ini dipenuhi dengan nutrisi dan vitamin yang membantu mengurangi perasaan lelah, lesu, lemah dan mengurangi kram dan perut kembung. 

6. Cokelat Hitam (Dark Chocolate)


Cokelat hitam mengandung sejumlah zat yang membantu mengatur serotonin yang berhubungan dengan rasa bahagia. Cokelat hitam sangat bagus karena mengandung kadar gula yang lebih rendah, dan juga penuh dengan magnesium dan juga mineral. 

Post a Comment

0 Comments